Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2017

Usaha Ekspedisi Dominasi Pengiriman Konveksi

Gambar
Usaha Ekspedisi Dominasi Konveksi Banjarmasin, BARITO Tingginya intensitas barang masuk dari Surabaya ke Kalsel awal tahun ini, karena banyaknya permintaan barang konveksi. Ternyata belum mampu menghasilkan keuntungan bagi pelaku jasa ekspedisi di Kota Banjarmasin. Owner Ekspedisi Lintas Jawa Group Sauth Nathan Samosir mengungkapkan, karena pengiriman barang dari Kota Banjarmasin diawal tahun ini tidak imbang dengan pengiriman dari Surabaya. "Awal bulan ini sedikit sekali barang yang bisa kita bawa dari Banjarmasin ke Surabaya. Karena masih tak imbang inilah boleh kita katakan masih rugi," katanya, saat dikonfirmasi Minggu kemarin. Biasanya dari Banjarmasin ke Surabaya, pelaku ekspedisi banyak mengangkut barang-barang seperti besi rongsokan, kayu hingga buah-buahan. "Paling banyak memang rongsokan. Namun untuk awal tahun ini para pengusaha disini masih belum banyak yang melakukan pengiriman, hal itu karena dari sisi harga masih terlalu murah," tambah Ketua Seknas

FPI Kalsel Serahkan Bantuan ke Aceh Rp40 juta

Gambar
FPI Kalsel Serahkan Bantuan Rp40 juta Banjarmasin, BARITO Front Pembela Islam (FPI) Kalsel menyerahkan santunan untuk gempa Aceh senilai Rp40 juta. "Kami peduli dengan gempa Aceh, karena itu menggalang sumbangan untuk Aceh," kata Humas DPD FPI Kalsel Anang Tony, Rabu (25/1). Bantuan diserahkan ke FPI Aceh, kemudian langsung didistribusikan ke korban bencana. "Kami langsung mengirim bantuan dana ke Aceh," ucap Anang yang juga Ketua Pukol Kalsel ini. Penggalangan bantuan dari masyarakat, dan pengajian. "Semoga bantuan dapat bermanfaat untuk korban bencana," bebernya. Data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa dengan kekuatan magnitudo M 6,5 yang mengguncang Aceh, pukul 05.03 WIB. Pusat gempa di koordinat 5,19 Lintang Utara dan 96,36 Bujur Timur (BT), atau 18 kilometer timur laut Kabupaten Pidie Jaya atau 121 kilometer tenggara Kota Banda Aceh pada kedalaman 10 kilometer. Getaran gempa yang terasa sangat kuat menyebabkan korban

KSO RSUD Ulin Banjarmasin Saling Menguntung

Gambar
KSO RSUD Ulin Banjarmasin Saling Menguntung Banjarmasin, BARITO Direktur RSUD Ulin Banjarmasin dr Hj Suciati menyebutkan Kerjasama Operasional (KSO) antara pihak ketiga dengan RSUD Ulin Banjarmasin sama-sama menguntungkan. Pasalnya, RSUD Ulin Banjarmasin selama 4,5 tahun tanpa mengeluarkan dana untuk penyediaan 43 item alat di laboratorium senilai Rp17,4 miliar. "Setelah kita hitung, ternyata saling menguntungkan, bahkan break even point," kata Suciati.saat ramah tamah bersama wartawan didampingi jajaran wakil direktur dan humas serta staf seperti dr H Isa, Dr H Mahli, dan Yan Setiawan, Rabu (25/1). Bahkan kini, sambung mantan Direktur RS Ratu Zalekha ini memastikan, sejak 1 Juni 2016 43 item alat laboratorium sudah diserahkan kepada RSUD Ulin Banjarmasin. "Jadi tidak KSO lagi, dan telah diserahkan kepada kami pengelolaan selanjutnya," ucapnya. Coba lihat, sambung Suci, RSUD Ulin Banjarmasin hanya memberikan pelayanan, sedang untuk peningkatan SDM dibiayai pihak k

Permata Perkuat Penambang Rakyat Kalimantan Selatan

Gambar
Permata Perkuat Penambang Rakyat Banjarmasin, BARITO Perkumpulan Penambang Rakyat Kalimantan (Permata Rakyat Kalimantan) megggelar deklarasi sekaligus pelantikan DPP Permata Rakyat Kalimantan di Aula Graha Abdi Pesada, Rabu (25/1). Pengurus DPP Permata Rakyat Kalimantan itu dilantik staf ahli bidang ekonomi dan pembangunan Wing Ariansyah mewakili gubernur Kalsel. Dan kepengurusan DPP Permata Rakyat Kalimantan periode 2017-2022 itu dipimpin Syamsul Daulah, kemudian Sekretaris diisi Abdul Karim, dan Muhammad Thaib sebagai bendahara. Perkumpulan penambang rakyat itu disiapkan menghadapi era global yang penuh persaingan, dan bersatu untuk memperkuat penambang rakyat. Sehingga bisa melindungi pengusaha tambang rakyat yang masih merayap, akibat sering mendapat masalah di lapangan. "Baik itu soal slot, lahan dan keamanan ditambah birokrasi," tuturnya, usai dilantik bersama jajaran pengurus DPP Permata Rakyat Kalimantan. Selain itu, terangnya, saat ini masih banyak tambang rakyat s

1,9 Juta Pasien Dibayar BPJS Cabang Banjarmasin

Gambar
1,9 Juta Pasien Dibayar BPJS Cabang Banjarmasin Banjarmasin, BARITO Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Banjarmasin dr Nyoman Wiwiek Yuliadewi mengungkapkan, klim bulan November 2016 terjadi keterlambatan pembayaran, akibat keluarnya Permenkes. "Permenkes No 64/2016 direvisi, sehingga perlu penyesuaian aplikasi dan verifikasi. Kemudian baru bisa dibayarkan klim," ucap Wiwiek kepada wartawan. Begitu pula November-Desember 2016 perlu penyesuaian, sehingga dapat dipastikan apakah ada kekurangan dokumen dan berkas untuk melengkapinya. "Ya, kami masih menerjunkan tim verifikasi, dan dilakukan percepatan, agar tidak menjadi kendala keuangan di RSUD Ulin Banjarmasin," katanya. Dia menyebutkan, pihaknya harus membayar batas 15 hari jika dokumen dari RSUD Ulin Banjarmasin lengkap. "Kalau lewat 15 hari, maka pihak BPJS harus membayar denda satu persen, jika telat membayar," katanya. Memang Rp20 miliar rata-rata klim RSUD Ulin Banjarma

WB Gelar Lomba Karya Anak Banua Kalimantan Selatan

Gambar
WB Gelar Lomba Karya Anak Banua Banjarmasin, BARITO Dalam rangka menggenjot pengunjung dan mempopulerkan Water Boom (WB) Pesona Modern, maka pihak managemen menggelar lomba karya anak banua bertema "Karya Ceria Anak Banua" tanggal 19 Pebruari 2017. GM Water Boom Pesona Modern Edwin Saleh Warisman mengungkapkan kegiatan mencakup lomba mewarna untuk kategori PAUD, TK, dan SD. Kemudian lomba menggambar untuk kategori SD, lalu lomba azan tingat SD, serta lomba fashion hijab untuk PAUD, TK, SD, SMP, dan SMA. Tak ketinggal lomba cerdas cermat tingat SD. "Kami target 100 peserta untuk kegiatan lomba kali ini, dan sudah kita sebar undangan," kata Edwin, saat dikonfirmasi Minggu kemarin. Pendaftaran dapat langsung ke Water Boom Pesona Modern Jalan A Yani Km 11 atau mengubungi Eka contac person 081255579106, dan biaya pendaftaran hanya Rp45 ribu. afdi/brt

Butuh Regulasi SNMPTN Yang Tak Merugikan Siswa

Gambar
Butuh Regulasi SNMPTN Yang Tak Merugikan Siswa Banjarmasin, BARITO Dalam rangka meningkatkan kualitas mahasiswa baru program sarjana pada perguruan tinggi negeri, perlu adanya evaluasi regulasi dan pengawasan maksimal pada Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), serta seleksi penerimaan mahasiswa baru secara mandiri oleh PTN sesuai peraturan Nomor 45 Tahun 2015 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Riset, Teknologi, Dan Pendidikan Tinggi Nomor 2 Tahun 2015 tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Sarjana Pada Perguruan Tinggi Negeri. "Saya kira perlu evaluasi regulasi oleh kementerian, terutama pada Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) atau jalur undangan kepada sekolah. Kita butuh regulasi SNMPTN yang tidak merugikan siswa," ucap Pemerhati Kebijakan Publik Dr H Akhmad Murjani saat dikonfirmasi, Minggu (29/1). Alasan perlu perbaikan regulasi SNMPTN, tidak lain untuk memastikan

Pemko Kawal Mudahkan Perijinan Usaha Hipmi Banjarmasin

Gambar
Pemko Kawal Mudahkan Perijinan Usaha Himpi Banjarmasin, BARITO Asisten II Bidang Perekonomian Pemerintah Kota Banjarmasin Drs H Hamdi berharap para pengusaha yang ada di Kota Banjarmasin bisa turut mengawal mudah dan murahnya perizinan yang diberikan oleh dinas terkait untuk keperluan usaha. Hal tersebut diungkapkannya saat memberikan sambuatan di kegiatan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) 2017 dengan mengabil tema "sinergi Hipmi Kota Banjarmasin, membentuk pengusaha muda yang tangguh, kreatif dan berkarakter" di Hotel Aria Barito, Sabtu (28/1) lalu. "Di kepemimpinan Ibnu Sina dan Hermasyah, Pemko Banjarmasin berkomitmen mendorong mudah dan murahnya berbagai perizinan usaha. Bahkan sudah ada beberapa perizinan yang bisa diterbitkan hanya dalam waktu satu hari. Namun jika nantinya fakta dilapangan hal itu tidak dilakukan oleh oknum ASN, kita minta para pengusaha ini bisa segera melaporkannya untuk ditindak tegas," jelasnya. Menurut dia, komitmen perizinan yang mudah da

Ambapers Bertekad Kembangkan Usaha Kepelabuhan di Kalsel

Gambar
Ambapers Bertekad Kembangkan Usaha Kepelabuhan Banjarmasin, BARITO Upaya peningkatan pendapatan terus dlakukan oleh PT Ambang Barito Nusa Persada (Ambapers), sehingga mampu memberikan kontribusi yang lebih banyak untuk Kalimantan Selatan. Bahkan, jika pelabuhan Swarangan mampu sebagai pengimpor batubara, maka tentu akan berhubungan dengan PT Ambapers. "Kami masih mengurus badan usaha kepelabuhan (BUP) untuk mengembangkan usaha PT Ambapers, dengan mempertahankan Alur Barito sebagai sumber utama pendapatan," kata Direktur Utama PT Ambapers Khairil Anwar melalui Manager Keuangan PT Ambaper Zainal Abidin ketika dikonfirmasi Minggu kemarin. Dia menyebutkan, dengan BUP maka bisa melakukan kerjasama dengan PT Pelindo dalam peningkatan usaha baru, namun proses perijinan masih dalam pengurusan, termasuk modal. "Minimal Rp1 Triliun untuk pembentukan BUP. Semoga dengan perubahan persyaratan dari kementerian berubah, dan BUP bisa terwujud," katanya. Zainal mengaku, kondisi ba

Organda Minta Perbaikan Transfortasi Banjarmasin

Gambar
Organda Minta Perbaikan Transfortasi Banjarmasin, BARITO Apa yang muncul dalam benak kita ketika mendengar kata “angkutan umum”? Pasti kesan pertama yang muncul adalah keadaan yang sesak, panas, bau, tidak datang tepat waktu, supirnya sering ngebut dan ugal-ugalan di jalan. Hal tersebut adalah segelintir anggapan dalam benak kita apabila mendengar angkutan umum. Transportasi umum merupakan sarana yang digunakan oleh masyarakat untuk pergi ke suatu tempat tidak dengan menggunakan kendaraan pribadi. Transportasi umum saat ini sudah banyak kita temukan, terlebih di kota-kota besar. Ketua Organisasi Gabungan Angkutan Darat (Organda) Kalsel H Rustam Effendi berharap ada perbaikan transportasi di Kalimantan Selatan, baik di dalam maupun di luar kota. "Utamanya fasilitas perbaikan mobil, dan sarana yang kurang," bebernya, Jumat (13/1). Dia mengaku, masih mengkoordinasikan dengan pemerintah daerah, agar pemerintah dapat memberikan subsidi angkutan baru. Rustam yang juga Ketua Caba

Pelayanan LPJK Kalsel Bisa Membaik

Gambar
Pelayanan LPJK Kalsel Bisa Membaik Banjarmasin, BARITO Asosiasi Profesi Tenaga Ahli Konstruksi Indonesia (Aptakindo) Kalsel berharap Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Kalimantan Selatan terjadi perubahan pelayanan baik badan usaha maupun tenaga ahli. "Selama ini memang ada keluhan, dan perlu peran LPJK secara optimal," tutur Ketua Aptakindo Kalsel Bagus Suryawikadi, Jumat (13/1). Dalam advokasi konflik dunia konstruksi pun harus dijalankan dalam LPJK, bahkan semua SKPD dapat memberikan perhatian, sehingga ghirah memakin baik. "Ya, profesional lah LPJK dalam memberikan pelayanan kepada anggota," bebernya. Terkait adanya perubahan struktur organisasi di SKPD, dia mengaku, dapat menyesuaikan berdasar kebutuhan. "Pola yang ada bagus, dan penambahan untuk perbaikan saja," tambahnya. afdi/brt

RSUD Ulin Optimalkan Pelayanan Operasi Pasien di Banjarmasin

Gambar
RSUD Ulin Optimalkan Pelayanan Operasi Pasien Banjarmasin, BARITO Direktur RSUD Ulin Banjarmasin dr Hj Suciati menyebutkan, pelayanan operasi untuk pasien di RSUD Ulin Banjarmasin dilakukan secara maksimal. Terbukti, dipastikan pada 2017 ini akan rampung gedung rawat inap dengan 8 lantai, dengan penambahan 10 kamar operasi, dan 40 kamar rawat inap, serta area parkir, bahkan dilengkapi pembangunan dapur. “Pembangunan gedung 8 lantai menggunakan dana APBD senilai Rp230 miliar dengan dua tahun anggaran, sedang pembuatan dapur sebesar Rp120 miliar. Isi ruang kamar rawat inap dan operasi untuk alat kesehatan, dananya bersumber dari APBN,” ucap dokter berhijab ini, Jumat (13/1). Dia menuturkan, kini saja cukup banyak pasien yang berantri untuk operasi, bahkan terjadual sejak Januari-April 2017 sudah ada pengisian pasien operasi, sehingga membutukan pelayanan ekstra. “Dari aspek tenaga dokter sangat mencukupi, namun ruangan kamar operasi terbatas, jadi untuk 2017 diyakini ruang operasi akan

Penjualan Honda Diprediksi Meningkat Tahun Ini di Kalselteng

Gambar
Penjualan Honda Diprediksi Meningkat Tahun Ini Banjarmasin, BARITO Januari tahun 2016 dan Januari 2017 terjadi perbedaan signifikan. Pasalnya, kondisi ekonomi seperti karet dan batubara mulai membaik, maka daya beli masyarakat diprediksi tinggi membeli motor honda. "Kami optimis distributor honda untuk 2017 semakin membaik, jika dibanding 2016. Daya beli masyarakat meningkat akibat pendapatan membaik, ditambah kenaikan harga karet dan batubara," beber General Manajer Trio Motor Afrizal Rahman, Selasa (10/1). Dia mengaku, untuk dua tahun terakhir motor sport semakin diminati masyarakat. "Untuk sport naik, dan Januari akan keluar segmen sport on off (on the road dan off road). Motor sport banyak trend untuk ke kantor dan santai," tuturnya. Animo masyarakat besar untuk hobi olahraga, maka motor sport termasuk andalan. "Kalsel dan Kalteng mendominasi untuk motor sport. Dan Pebruari 2017 diluncurkan Sport On OFF, dan harga mencapai Rp50-70 juta an," katanya.

Volume Umrah dan Haji Diprediksi Meningkat di Kalsel

Gambar
Volume Umrah dan Haji Diprediksi Meningkat Banjarmasin, BARITO Jumlah jemaah umrah asal Kalimantan Selatan mengalami peningkatan. Tercatat, angka jemaah umrah yang berangkat berkisar 10-18 ribu orang setiap tahun. Umrah tidak pernah berhenti dari zaman ke zaman, sehingga pudar. Sebelum Nabi Adam, ternyata Ka'bah sudah di Makkah Arab Saudi sudah ada (QS Ali Imran Ayat 96), kemudian dilanjutkan Nabi Iberahim. "Setiap tahun volume umrah dan haji semakin meningkat dari tahun ke tahun," tutur Owner Biro Perjalanan Haji dan Umrah PT Nur Ramadhan H Chairani Ideris, Selasa (10/1). Kalau turun, katanya, itu hanya temporer, namun dipastikan semangat ibadah tinggi, dan peserta paling banyak, dimana Kalsel nomor 2 setelah Jakarta. "2017, umrah normatif kenaikan dan penurunan, tetapi perlu diwaspadai ada penawaran murah berangkat umrah. Jangan tergiur harga di bawah standar," ucap ulama kondang ini. Nur Ramadhan setiap bulan 2 kali berangkat dari Banjarmasin ke Makkah. &

Perkuat Pemasaran, UKM dan Koperasi Gunakan Basis IT

Gambar
Perkuat Pemasaran, UKM dan Koperasi Gunakan Basis IT Banjarmasin, BARITO Pendataan kembali koperasi yang aktif dan mati suri, sebab itu dikontrol secara bertahap. Jumlah koperasi 2.559 se-Kalsel, terdiri 57 koperasi binaan provinsi, dan 28 koperasi tidak aktif. "Koperasi tidak aktif akibat SDM lemah, sehingga bubar sendiri," kata Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kalsel H Gustafa Yandi, Selasa (10/1). Dia memastikan hanya koperasi aktif di bina, dan diberikan pendidikan serta latihan terutama persoalan sumber daya manusia (SDM). Terkait UKM, sambungnya, banyak produk, namun minim pemasaran. "Kami mencoba mengadopsi buka lapak, seperti tokopedia, bukalapak dan lainnya," katanya. Ini salah satu konsep melalui online, dan menjadi target potensi pendapatan bagi Pemprov Kalsel. "Setiap satu klik ada nilainya, sehingga perlu konsep sebagai sumber pendapatan. Ya, intinya berbasis Informasi Tekhnologi (IT)," kata mantan Kepala Dispenda Kalsel ini. afdi/brt

Bulog Respon Permintaan Pangan untuk Masyarakat Kalsel

Gambar
Bulog Respon Permintaan Pangan untuk Masyarakat Kalsel Banjarmasin, BARITO Perum Bulog Divisi Regional (Divre) Kalimantan Selatan berupaya terus meningkatkan pelayanan kepada mitra kerja karena dengan tugas yang diemban saat ini dibutuhkan pengabdian maksimal kepada masyarakat. "Salah satunya dengan penyaluran beras untuk warga miskin kepada masyarakat ini dibutuhkan kesabaran dan Bulog itu kan pelayan masyarakat, kita membeli beras dari petani kemudian menyalurkannya selain itu juga penyaluran CBP (Cadangan Beras Pemerintah) yang sama-sama membutuhkan pengabdian dan mindset sesuai dengan tugas kita," ujar Dedi Supriady Kadivre Perum Bulog Kalsel, Senin (9/1). Dia menyebutkan, Bulog selalu siap dalam bentuk apapun, termasuk jika ada operasi pasar yang senantiasa dapat memenuhi segala permintaan. Didi mengaku prihatin yang kebutuhan pokok masyarakat kian meningkat harganya, seperti cabai kondisi harga cukup tinggi, dan pihaknya akan menggelar operasi pasar di Tapin, HSS, H

Ambapers Beri Kontribusi untuk Pembangunan Kalsel

Gambar
Ambapers Beri Kontribusi untuk Pembangunan Kalsel Banjarmasin, BARITO PT Ambang Barito Nusapersada (Ambapers) tidak terasa memberikan kontribusi pada pembangunan di Provinsi Kalsel selama puluhan tahun. Direktur Utama Khairil Anwar melalui Manager Umum, SDM dan Keuangan PT Ambapers Zainal Abidin menyebutkan, total pendapatan 100,16 persen untuk alur Barito, sedang pendapatan usaha minyak untuk awal tahun 2016 lalu tidak tercapai. “ Ya, sekitar 98,66 persen atau Rp381 miliar pendatapan total selama 2016 untuk PT Ambapers, dari target Rp386 miliar atau Rp 1,4 miliar yang tidak tercapai untuk pendapatan usaha minyak, atau 0,5 persen,” beber Zainal, Minggu (8/1). Namun, sambung mantan Manajer Keuangan PT Pelindo III Banjarmasin ini mengungkapkan, jika PT Ambapers mampu tertolong di kurs yang tinggi pada awal 2016, dan batubara naik untuk 3 bulan belakangan. "Hasil tambang untuk hutan kayu tinggi pun mampu mendongkrak pendapatan PT Ambapers melalui alur," tuturnya. Untuk 2017,

Manfaatkan Penjaminan Via Jamkrida Secara Optimal di Kalsel

Gambar
Manfaatkan Penjaminan Via Jamkrida Secara Optimal Banjarmasin, BARITO Dirut PT Jamkrida Kalsel H Abdul Hamid Rizal mengatakan, pihaknya menunggu mitra kerja dalam upaya pengembangan penjaminan. "Saya kira Bank Kalsel dapat memanfaatkan maksimal PT Jamkrida Kalsel, sebagai perusahaan daerah yang melakukan penjaminan selaku mitra utama dalam sektor ekonomi," beber Abdul Hamid Rizal, Jumat (6/1). Bagaimana pelaku UMKM bisa masuk ke perbankan, sambung Abdul Hamid Rizal, dengan penjaminan PT Jamkrida. "Ya, satu-satunya jalan perbankan mampu memaksimalkan Jamkrida," tuturnya. Terkait target 2017, dia menuturkan, volume kredit mencapai Rp797 miliar, dengan penjaminan sekitar Rp719 miliar dan tenaga kerja terserap 6.707 orang, serta debitur terjamin 3.982. “Itu target 2017, dan insya Allah bisa tercapai,” tandasnya. Sedang realisasi 2016 dalam volume kredit hanya Rp801 miliar dengan penjaminan Rp459 miliar, debitur penjamin 3.886 dan terserap 5.453 tenaga kerja. “Memang

Harga Cabai Tergantung Musim di Banjarmasin

Gambar
Harga Cabai Tergantung Musim Banjarmasin, BARITO Harga cabai rawit lokal Rp175 ribu perkilogram, didatangkan dari Jawa, meski ada cabai lokal di Pelaihari. "Ya, semua tergantung dari hasil produksi cabai, namun karena musim hujan maka harga mahal," beber Kabid Pengembangan dan Penguatan Perdagangan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Banjarmasin Gatot Harianto didampingi Kasi Pengendalian dan Monitoring Tanda Daftar Perusahaan Barang Beredah dan Kebutuhan Pokok Barang Penting Ir Ratnawasih, Jumat (6/1). Apalagi, sambungnya, gelombang tinggi berpengaruh terhadap harga cabai, dan jalur distribusi terhambat. "Harga cabai fluktuasi, dan tak menentu ada yang naik dan ada juga turun," katanya. Penjualan waktu subuh hanya Rp156 ribu, sedang harga waktu siang naik, mengingat banyak permintaan. "Jadi kami berupaya melakukan monitoring agar distribusi lancar di lapangan," imbuh Gatot. afdi/brt

Tidak Langka Elpiji, Stok di Kalsel Aman

Gambar
Tidak Langka Elpiji, Stok di Kalsel Aman Banjarmasin, BARITO Ketua Hiswanamigas Kalsel H Saibani membenarkan, jika kecenderungan naiknya harga di atas HET selalu muncul, meski secara konkrit tidak ada pengurangan elpiji di wilayah Kalimantan Selatan. Apalagi kini, sambung pemilik SPBU Sabilal Muhtadin ini, gas elpiji 350 ton perhari didistribusikan, dan dijual di warung dan kios harga melonjak. Padahal harga elpiji hanya Rp17.500,- namun di lapangan mencapai Rp27.500-, termasuk di tingkat pengecer. "Ini sangat tinggi dan memberatkan masyarakat," kata Saibani, Jumat (6/1). Dia menyebutkan, rata-rata gas elpiji hanya 50 ton perhari kebutuhan di Kota Banjarmasin, 20 ton perhari di Kota Banjarbaru, dan 40 ton perhari di Kabupaten Banjar. Elpiji tidak ada kelangkaan di Kalsel, dan distribusi lancar. "Kalau ada isu kelangkaan elpiji, itu tidak benar,"tegas pria berkacamata itu. Justru ada penambahan kouta elpiji, maka suplai sangat memuaskan. "Elpiji sangat aman d

Realisasi Program Ekonomi Kalsel Masih Melambat

Gambar
Realisasi Program Ekonomi Kalsel Masih Melambat Banjarmasin, BARITO Lembaga Pemantau Penyelenggara Eksekutif Legislatif dan Yudikatif (LP2TRI) Kalimantan Selatan menilai, perjalanan 2016 adalah tahun retorika, hanya pernyataan dalam pidato, namun realisasi belum ada. "Dari sisi pertumbuhan ekonomi melambat, seperti kelistrikan yang belum terealisasi," kata Ketua LP2TRI Kalsel DR H Akhmad Murjani, Senin (2/1) Amnesty pajak juga belum mencapai 50 persen, tambah Murjani, bahkan ekspor batubara, termasuk Kalsel tidak bergerak maju, tentu mempengaruhi berdaulat dalam politik, kemandirian ekonomi, dan nilai kepribadian kebudayaan. Sisi lokal di Kalsel, ucap Murjani, sektor perdagangan mengalami banyak hal, inflasi bahan pokok yang banyak dan tinggi. "Ini tergantung dari pulau Jawa, bahkan Kalsel sangat membutuhkan kebutuhan arus bahan pokok untuk masyarakat di Bumi Lambung Mangkurat,” katanya. Solusinya, tutur lulusan doktor kebijakan publik ini, harus mengatasi kebutuhan po

Refleksi Akhir Tahun 2016, JIMKA Tanam 1.300 Pohon

Gambar
Refleksi Akhir Tahun, JIMKA Tanam 1.300 Pohon Banjarmasin, BARITO Jaringan Intelektual Muda Kalimantan (JIMKA) menggelar kegiatan pemuda menanam reflekasi akhir tahun 2016, penanaman seribu pohon di 5 kecamatan se Kota Banjarmasin dengan mengundang pelajar, mahasiswa, karang Taruna, pramuka, organisasi kepemudaan, LSM dan masyarakat. Acara Pemuda menanam refleksi akhir tahun 2016 dibuka secara ceremony dilaksanakan di MAN 1 Banjarmasin di Jalan Kampung Melayu Darat Banjarmasin, Sabtu (31/12). Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin, Ir H Lauhem Mahfuzi,mengatakan, pemerintah sangat mendukung sekali kegiatan menanam pohon di Kota Seribu Sungai ini. “Kami mendukung kegiatan positif oleh JIMKA, semoga institusi lain yang berkepentingan juga dapat bersama-sama melakukan penghijauan di Kota Seribu Sungai ini,” ucap Lauhen sekaligus membuka kegiatan tanam pohon ini. Ketua Umum Seknas JIMKA, MS Siddiq, mengatakan, pesan menanam pohon adalah pesan Allah SWT, yang siapa memanam

Pelayanan Terpadu Beri Kontribusi Kalsel

Gambar
Pelayanan Terpadu Beri Kontribusi Daerah Banjarmasin, BARITO Sejak Oktober-Desember 2016 melalui Badan Pelayanan Terpadu Satu Atap Provinsi Kalimantan Selatan, telah memberikan layanan untuk perijinan demi peningatkatan pendapatan daerah, seperti Ijin trayek, ijin kapal 10-30 GT (bermesin 10-30 PK), ijin perpanjangan Imta, ijin pekerja tenaga asing. Kontribusi terbesar untuk daerah tercapai 108 persen atau di atas Rp200 juta pada 2016. Kontribusi ijin trayek sangat kecil di bawah 50 persen, sedang ijin kapal lumayan besar mencapai 87 persen. "Ijin kapal kebanyakan melalui Dinas Perikanan, kemudian kondisi perkapalan banyak di wilayah Kotabaru," kata Kepala Badan Pelayanan Terpadu Satu Atap Provinsi Kalimantan Selatan H Gusti Burhanuddin, Jumat (30/12) Dia menyebutkan, tenaga asing kebanyakan dari Cina untuk mengisi tenaga pengajar SMA Banua dan PT Conch. “Tenaga asing hanya ijin perpanjangan, sebab ijin baru harus dilakukan di pusat. "Kami hanya memberikan perpanjangan