Pemuda Pancasila dan Pemuda Islam Gelar Maulid Nabi SAW di Banjarmasin

PP dan Pemuda Islam Gelar Maulid Nabi SAW Banjarmasin, BARITO Komando Inti Pemuda Pancasila (PP) melaksanakan maulid Nabi SAW di Teluk Kelayan Banjarmasin, Minggu (25/12). Ketua MPC PP Kota Banjarmasin Wahyu P mengatakan, kegiatan yang menghadirkan anggota PP Kota Banjarmasin untuk menyemarakkan maulid Nabi SAW. "Semoga pelaksanaan maulid Nabi SAW, mampu diteladani generasi muda, terutama anggota PP, sehingga keberkahan senantiasa tercurah," katanya. Kegiatan maulid digelar setiap tahun oleh PP bidang keagamaan, begitu pula bidang sosial selalu terlaksana. "Kami mohon doa semua anggota PP dan masyarakat sekitar untuk dapat selalu berbuat baik dalam setiap kegiatan program PP," tuturnya. Di tempat terpisah, Pemuda Islam dan Majelis Wanita Anshar melaksanakan peringatan maulid Nabi SAW di Masjid Al Anshar Banjarmasin, Senin (26/12). Dalam sambutannya Ketua Pemuda Islam HM Hasan mengatakan, pihaknya bersyukur bisa bersama-sama rombongan pengajian dan dihadiri sejumlah pentolan LSM menggelar maulid Nabi SAW. "Semoga kegiatan ini memberikan manfaat bagi kita dan bisa meneladani Nabi SAW," katanya. Dia menyebutkan, telah rutin melaksanakan kegiatan keagamaan untuk memupuk kebersamaan dan silaturrahim. "Hendaknya menjadi suri tauladan bagi kita setiap yang dilakukan Nabi SAW,” katanya. Penceramah ustadz Muhammad Yusi dalam tausiahnya membeberkan keteladanan rasulullah SAW. Sebaik-baik manusia berguna bagi masyarakat. "Kita harus berusaha menjadi orang disukai masyarakat sekitar," kata Yusi saat memberikan pencerahan di acara Pemuda Pancasila. Sedang ustadz H Fahmi Arief mengungkapkan, keteladaan Nabi SAW memberikan warna bagi umat Islam, untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. “Mari kita sama-sama intropeksi diri, dan senantiasa meniru junjungan kita Nabi Muhammad SAW,” katanya saat berada di Masjid Al Anshor Jalan Cempaka Besar Banjarmasin. afdi/brt

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Alumnus SHD dan SPP Gelar Reuni di Banjarmasin

Harga Promo Sepuasnya, Samosir Karaoke Dilaunching di Banjarmasin