Kembangkan Produk Lokal “Yushan The Craft” Binaan Ambapers

Kembangkan Produk Lokal “Yushan The Craft” Binaan Ambapers Banjarmasin, BARITO Komitmen Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Ambang Barito Nusa Persada (Ambapers) Kalsel untuk membantu pengembangan produk lokal kini dibuktikanya. Melalui Persatuan Isteri Pegawai PT Ambapers, BUMD yang bergerak dibisnis jasa pengerukan Alur Barito tersebut mulai mengembangkan berbagai produk kerajinan purun agar bisa naik kelas menjadi produk bernilai jual tinggi. Bisnis ini adalah milik Ny Irma Yulia Shanti dengan nama rumah kreatif Yushan The Craft. “Art of Decaupage and Accessories Hand Made”, yang merupakan binaan UMKM PT Ambang Barito Nusa Persada (Ambapers). "Jadi purun setengah jadi yang dibuat oleh pengrajin lokal, kita beli dan kreasikan lagi menggunakan sablon berteknologi. Hasilnya jadilah tas hingga dompet dengan beragam gambar dan motif yang menarik," kata Irma Yulia Shanti, kemarin. Menurut Ny Irma Yulia Shanti usahanya relatif bagus dan memiliki prospek cerah, terbukti aspek pemasaran tidak hanya manual di lingkungan Banjarmasin, namun juga merambah di media online. Jenis usaha dompet, tas dan lainnya dari anyaman bakul purun yang dikreasi secara telaten dengan pengguntingan bahan tisu serta jenis lainnya, sehingga memunculkan kreativitas dan inovasi yang sangat bagus. “Peminat sangat banyak, dan harga pun terjangjau dan mampu bersaing dengan produk lainnya di pasaran,” kata wanita berhijab ini saat berada di stand pameran UMKM Bank Kalsel, kemarin. Harga dompet, tas dipatok mulai Rp85 ribu sampai Rp350 ribu, tergantung jenis tas dan accessoris yang dipilih konsumen, sesuai kemampuan isi kantong masyarakat. “Produk hasil kreatif yang tersaji dapat bertahan lama, dan tidak mudah rusak. Tentu memberikan daya tarik tersendiri bagi perempuan yang melihat produk kami. Pasarnya pun cukup berkembang sekarang, bahkan tak hanya masyarakat Kalsel yang membeli, luar daerah pun sudah banyak yang memasan. Kami pun kini sedang mengembangkan produk lainnya seperti aksesoris tempelan dinding, agar konsumen memiliki banyak pilihan produk,” beber isteri dari Manager Keuangan PT Ambapers Zainal Abidin ini. Sementara itu, Pembina Persatuan Isteri Pegawai PT Ambapers Ny Heldawati mengungkapkan, pihaknya terus memberikan motivasi pembinaan produk dan karya kreatif UMKM binaan PT Ambapers. “Produk yang dihasilkan bagian prestasi kaum perempuan dalam membuat dan mengembangkan usaha mikro kecil menengah. Kami ingin usaha selalu berkembang dan maju sehingga dapat menopang pendapatan keluarga, termasuk bisa menambah ladang lowongan pekerjaan bagi orang lain,” kata isteri Dirut PT Ambapers Khairil Anwar ini. Bisnis Yushan De Craft. “Art of Decaupage and Accessories Hand Made” ini tidak seperti bisnis menguras waktu cukup banyak, sebab bisa dikerjakan secara santai, bisa dijadikan pekerjaan sampingan. “Produk ini termasuk produk yang masih cukup hangat di jagat internet, dan kemungkinan perkembangan bisnis ini masih sangat bagus,” kata perempuan berjilbab ini. afdi/brt

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Alumnus SHD dan SPP Gelar Reuni di Banjarmasin

Harga Promo Sepuasnya, Samosir Karaoke Dilaunching di Banjarmasin