XL Luncurkan Mobile Broadband di Banjarmasin

XL Luncurkan Mobile Broadband Banjarmasin, BARITO PT XL Axiata Tbk (XL) sangat serius dalam menyiapkan layanan mobile broadband(MBB). Selain telah menyiapkan jaringan 4G LTE secara khusus untuk memastikan kualitas koneksi, XL juga telah menyiapkan stok paket MBB dalam jumlah yang memadai. Tidak kurang dari 250 ribu paket MBB telah siap dipasarkan melalui berbagai outlet penjualan di seluruh kota 4G. Hari ini, Banjarmasin menjadi salah satu kota tempat peluncuran layanan MBB yang terdiri atas XLHome dan produk andalan kami MiFi (XLGO) dilaksanakan di Arthomoro Cellular Banjarmasin, Selasa (18/10). Haris Mulyanto, Regional Sales Manager XL North mengatakan, semua lini di XL telah siap mendukung produk layanan MBB ini di seluruh XL Store yang ada di North Region. Dengan kualitas dari sisi network, device, dan paket data yang ditawarkan, XL melalui layanan MBB ini yakin menjadi yang terbaik di antara pesaingnya. “Kami siap melayani pelanggan yang ingin memperoleh layanan ini melalui Own Channel (XL Center, myXL, XL Store, Xplor), Traditional Channel, Modern Channel maupun Corporate,” katanya. Dengan paket Bundling seharga Rp 749 ribu, pelanggan akan memperoleh perangkat MiFi Huawei E5577 yang telah dilengkapi Paket Data 90 GB untuk pemakaian selama 3 bulan (6GB di jaringan 3G/4G + 24GB di jaringan 4Gsetiap bulannya). Selanjutnya pada bulan ke-4 pelanggan cukup berlangganan paket seharga Rp 125.000/bulan untuk memperoleh kuota 30 GB/bulan", terang Yohanes Widiatmoko, Supervisor XL Center Banjarmasin. Yohanes mengungkapkan, Sedangkan bagi pelanggan yang ingin memanfaatkan layanan ini untuk akes sekeluarga, tersedia paket “XL Home” router, yaitu paket Data yang dapat digunakan kapan pun di jaringan 4G dengan kuota 240GB untuk akses selama 3 bulan (80GB/bulan) seharga Rp 1.499.000. Paket ini sudah termasuk perangkat Wi-Fi router Huawei B310s yang memiliki koneksi cepat plug and play serta dapat dikoneksikan ke 32 perangkat sekaligus. Pada bulan ke-4, pelanggan hanya dikenakan Rp 300rb/bulan untuk menikmati paket Data 80GB/bulan. Sedangkan bagi pelanggan yang ingin memanfaatkan layanan ini untuk akes sekeluarga, tersedia paket “XL Home” router, yaitu paket Data yang dapat digunakan kapan pun di jaringan 4G dengan kuota 240GB untuk akses selama 3 bulan (80GB/bulan) seharga Rp 1.499.000. Paket ini sudah termasuk perangkat Wi-Fi router Huawei B310s yang memiliki koneksi cepat plug and play serta dapat dikoneksikan ke 32 perangkat sekaligus. Pada bulan ke-4, pelanggan hanya dikenakan Rp 300rb/bulan untuk menikmati paket Data 80GB/bulan.rel/afdi/imn

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Alumnus SHD dan SPP Gelar Reuni di Banjarmasin

Harga Promo Sepuasnya, Samosir Karaoke Dilaunching di Banjarmasin