Order Hewan Kurban Alami Turun di Banjarmasin

Order Hewan Kurban Alami Turun Banjarmasin, BARITO Memasuki musim haji, memberikan keuntungan bagi peternak sapi dan kambing untuk menambah penghasilan, dengan orderan hewan kurban. Namun dengan kondisi ekonomi sulit, tentu berdampak terhadap harga penjualan, termasuk di Kalimantan Selatan. Pengusaha sapi ternak Suroto mengakui, jika penjualan hewan kurban mengalami penurunan hingga 20 persen di tahun 2016. Kini, katanya, hanya tersedia harga Rp 13,5 juta -14,5 juta perekor sapi, namun kondisi ekonomi masyarakat kurang baik, membuat kondisi order turun. "Ini masih saja ada sapi kurbannya, biasanya satu minggu sebelum Idul Adha sudah ludes terjual sapi. Tetapi justru sekarang, masih banyak stok sapi, begitu pula kambing cukup banyak juga stok," katanya, Minggu (21/8). Sedang harga kambing rata-rata Rp2,5 juta perekor, katanya, dan lokasi ternak penggemukan berada di Terantang Kabupaten Barito Kuala. “Memang pembeli ada, namun tetap turun. Dan kini sudah mulai ada pembelinya, diperkirakan 80-an pemesan sudah membayar uang muka,” katanya. afdi/brt

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Alumnus SHD dan SPP Gelar Reuni di Banjarmasin

Harga Promo Sepuasnya, Samosir Karaoke Dilaunching di Banjarmasin